Sparepart Motor Honda Yang Paling Laris Penjualannya
DAPURPACU.COM – Sparepart atau suku cadang adalah salah satu bisnis utama industri kendaraan bermotor di Indonesia. Ngomong-ngomong, jenis sparepart apa ya yang paling banyak dibeli di tahun 2023?
Tentunya sparepart yang banyak dibeli pengguna sepeda motor sudah pasti adalah sparepart fast moving seperti oli mesin. Sebagai gambaran main dealer Honda area Jakarta-Tangerang, Wahana Makmur Sejati, pada tahun 2023, mencatatkan penjualan AHM Oil di wilayah Jakarta-Tangerang dengan total nilai transaksi sebesar Rp 155 miliar. Angka ini naik 3,76 persen dibanding 2022.
Secara umum, penjualan suku cadang (sparepart) sepeda motor Honda di wilayah Jakarta-Tangerang selama tahun 2023 menyentuh angka Rp 220 miliar. Pencapaian penjualan berupa Honda Genuine Parts (HGP) tersebut meningkat 4,49 persen dibandingkan tahun 2022.
Menurut Head of Part Main Dealer (PMD) PT Wahana Makmur Sejati (WMS) Henry Tulus, part-part yang terlaris sepanjang tahun 2023 adalah Honda tire, drive belt, brake shoe, padset, dan battery.
“Data ini kami peroleh dari 308 jaringan bengkel Astra Honda Authorized Service Station (AHASS) yang tersebar di wilayah Jakarta-Tangerang,” bilang Henry dalam keterangan resminya.
Henry berujar, meningkatnya penjualan sparepart motor Honda original di Jakarta-Tangerang tahun lalu juga menunjukkan kepercayaan konsumen setia motor Honda yang tetap tinggi.
“Konsumen makin cerdas karena menggunakan part original memiliki beberapa kelebihan, seperti lebih awet. Ini kembali ke salah satu kebutuhan konsumen itu sendiri, yakni kenyamanan. Bila sudah nyaman, konsumen akan makin percaya,” tandasnya.