ISSOM 2023 Dimulai, Tim Honda Racing Indonesia ‘Pede’ Menang Lagi

DAPURPACU – Seri pembuka kejuaraan nasional (kejurnas) touring car Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM) 2023, resmi dimulai di Sirkuit Sentul, Bogor, Minggu (5/3).

Tim Honda Racing Indonesia pun bersiap menghadapi putaran pertama itu, dengan menerjunkan para pebalap andalannya seperti Alvin dan Avila Bahar, serta Naufal Rafif Busro.

Dengan mengendarai Civic Type R, Alvin berlaga di Indonesia Super Touring Car Race (ITCR) 3600 Max, Avila di kelas ITCR 1500 mengandalkan City Hatchback RS.

Sementara Naufal yang terjun di kelas ITCR 1200 masih mengandalkan keunggulan dan kelincahan Honda Brio RS, untuk meraih kemenangan di tiap serinya.

Bersamaan dengan itu, Honda juga akan menggelar ajang balap One Make Race (OMR) yaitu Honda Brio Speed Challenge (HBSC) dan Honda City Hatchback RS Speed Challenge (HCHBSC).

Total peserta untuk balap mobil satu tipe tersebut pada musim tahun ini diikuti 25 peserta, diklaim meningkat dari tahun sebelumnya. Honda pun telah meningkatkan hadiahnya.

Untuk musim balap tahun ini Honda menyediakan total hadiah hingga Rp465 juta, serta kategori tambahan berupa kategori Team of the Year, Rising of the Year, Promotion of the Year, Fastest Lap of the Year dan Most Improved Position.

Honda menerapkan peraturan baru dengan meniadakan pembagian kelas dalam HBSC dan HCHBSC, dengan tujuan agar setiap peserta dapat bersaing lebih kompetitif.

Selain itu, pemenang dari setiap serinya akan diberikan pemberat tambahan (ballast) dengan bobot berbeda, seberat 75 kg untuk HCHBSC dan 50 kg untuk HBSC.

Communication Strategy Senior Manager PT Honda Prospect Motor, Adhi Parama Sugarda mengatakan, OMR Brio dan OMR City Hatchback kembali digelar tahun ini sebagai komitmen Honda untuk terus memajukan kejuaraan balap di Indonesia.

Baca Juga:  MG 4 EV Mobil Listrik Terbaru Yang Di Uji Dalam Electria Vol.2

“Kami juga kembali berpartisipasi pada Kejurnas ISSOM tahun ini dengan komposisi pebalap baru. Kami optimis dapat mengukir prestasi di ajang balap nasional tahun ini,” tandasnya.

Sebagai informasi, musim lalu, HRI berhasil meraih prestasi dari tiga kelas yang diikuti para pebalapnya, yaitu ITCR 3600, ITCR 1500 dan ITCR 1200.